Kegiatan Mahasiswa

Pengabdian Masyarakat BEM Akfar ISFI Banjarmasin

11 March 2016 | Muhammad Amin | 1.462 kali dilihat

akfar isfi banjarmasin

BEM Akademi Farmasi ISFI Banjarmasin bekerja sama dengan PMI Kota Banjarmasin mengadakan acara pengabdian masyarakat donor darah gratis dengan tema Give Blood Save The Future. Kegiatan ini dilaksanakan di kampus Akademi Farmasi ISFI Banjarmasin pada hari kamis, tanggal 10 Maret 2016 jam 09.00-13.00 WITA. Acara ini diketuai oleh Zainurrahim, selaku anggota BEM Akademi Farmasi ISFI Banjarmasin. Jumlah peserta yang mendaftarkan diri sebagai pendonor sebanyak 46 orang tapi yang dapat mendonorkan darahnya hanya sebanyak 36 orang. Hal ini disebabkan karena syarat-syarat sebagai pendonor tidak terpenuhi misalnya kadar Hemoglobin darah yang rendah. Jumlah kantong yang ditargetkan oleh PMI hanya 30 kantong darah, namun diluar dugaan jumlah kantong yang dikumpulkan melebihi target yang ditetapkan oleh PMI kota Banjarmasin yakni sebanyak 36 kantong darah.

Acara ini mendapat respon positif dari masyarakat sekitar karena pendonor tidak hanya berasal dari civitas akademika akfar ISFI Banjarmasin tetapi dari masyarakat sekitar yang berkontribusi mendonorkan daranya. Acara ini berlangsung dengan sukses tanpa kendala apapun.

[gallery ids="956,955,954,953,952,951" orderby="rand"]

Acara donor darah gratis ini merupakan salah satu kontribusi yang dapat diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan darah oleh civitas akademika Akfar ISFI Banjarmasin, karena sesuai dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi tentang pengabdian kepada masyarakat. Semoga kerjasama ini dapat berlanjut, sampai jumpa 3 (tiga ) bulan mendatang diacara Golongan Darah Gratis berikutnya di kampus Akademi Farmasi ISFI Banjarmasin.

(penulis : AIS, editor : YS)

Berita Lainnya


Angkat Potensi Alam Kalimantan, Mahasiswa STIKES ISFI Banjarmasin Sabet Juara 1 Lomba Video Inovasi Nasional

24 January 2026 | Intan

Baca Selengkapnya

Dari Secarik Kertas Jadi Judul PKM, Metode Unik Eko Hari Parmadi di STIKES ISFI

23 January 2026 | Intan

Baca Selengkapnya

Pilar Utama Kemajuan Kampus, STIKES ISFI Banjarmasin Muliakan Pengabdian Dosen Selama 10 Tahun

22 January 2026 | Intan

Baca Selengkapnya