islam akfar isfi
Kegiatan Mahasiswa

Pendampingan Mahasiswa Akademi Farmasi ISFI Banjarmasin di RS Bhayangkara, RSJ Sambang Lihum, RS Islam banjarmasin dan RS Khusus Bedah Siaga Banjarmasin

09 February 2017 | Muhammad Amin | 1.361 kali dilihat


islam akfar isfi

Pendampingan PKL yang merupakan salah satu bentuk emplementasi secara sistematis dan sinkron antara program pendidikan di akademi farmasi ISFI Banjarmasin dengan program penguasaan keahlian yang diperoleh melalui kegiatan kerja secara langsung didunia kerja untuk mencapai tingkat keahlian tertentu. Yang diwakili oleh salah satu dosen AKFAR ISFI Banjarmasin yaitu yaitu Rakhmadhan Niah, M. Farm., untuk Apt RS Bhayangkara Banjarmasin dan RSJ Sambang Lihum Kabupaten Banjar dan dwi rizki febrianti, M. Farm., Apt untuk RS islam Banjarmasin dan RS Khusus Bedah Siaga Banjarmasin pendampingan tersebut dilakukan pada Selasa dan Rabu, 31 Januari – 1 Februari 2017

[gallery ids="4020,4022,4024"]

Pendampingan ini bertujuan agar adanya silaturahmi antara Akademi Farmasi ISFI Banjarmasin dengan rumah sakit, sehingga dapat semakin membangun kepercayaan atau relationship kedua belah pihak dan tentunya membantu mahasiswa AKFAR ISFI lebih percaya diri lagi ketika mereka didampingi oleh dosen dari AKFAR. Tujuan PKL ini adalah memberikan pengalaman belajar kepada mahasiswa untuk hidup di tengah-tengah masyarakat di luar kampus, dan secara langsung mengidentifikasi serta menangani masalah-masalah pembangunan yang dihadapi. Oleh karena itu AKFAR ISFI Banjarmasin melaksanakan kegiatan PKL yang dianggap cukup relatif, karena selain dapat menimba ilmu pada dunia kerja secara langsung juga dapat menerapkan ilmunya dalam masyarakat. Diharapkan mahasiswa tidak hanya menimba pengalaman di Rumah Sakit khususnya di Instalasi Farmasi Rumah Sakit tetapi dapat menambah pengetahuan dan wawasannya dalam menghadapi dunia kerja khususnya bagi seorang farmasis. Selain itu, mampu membuka dan memperluas wawasan berfikir tentang dunia ilmu pengetahuan dan teknologi khususnya pada bidang kefarmasian serta sejauh mana peranan ilmu farmasi sebagai ilmu terapan yang banyak memberikan kontribusi secara aktif dalam pemanfaatan dan pemberdayaan serta penggunaannya dalam ilmu pengetahuan dan teknologi. (nay & fby 2017)


Berita Lainnya


STIKES ISFI Banjarmasin Rayakan Akreditasi Prodi S1 Farmasi klinis dan komunitas"Baik Sekali" dengan Santunan ke Panti Asuhan Putri Harapan Ibu Banjarmasin

18 November 2024 | Aufa Riduan Cahyadi

Baca Selengkapnya

Mobility Program Batch 3 dari Obat Apps dilaksanakan kembali di STIKES ISFI Banjarmasin.

11 November 2024 | Aufa Riduan Cahyadi

Baca Selengkapnya

Mobility Program Batch 3 Obat Apps hari ke-2

11 November 2024 | Aufa Riduan Cahyadi

Baca Selengkapnya