Berita dan Informasi
Event
Gebyar Milad Akfar ISFI Banjarmasin ke-7 Sudah Didepan Mata
28 December 2016 | Muhammad Amin | 2.063 kali dilihat
Gebyar Milad Akfar ISFI Banjarmasin ke-7 Sudah Didepan Mata. Persiapkan diri anda !!!!!! apa harapan anda untuk akfar kedepannya? ^^
Serangkaian event demi event telah dilalui, sejak minggu 27 November 2016. Diawali persembahan tari radap rahayu dari mahasiswi Akfar sebagai tanda pembukaan. Sesuai dengan kegiatan yang telah diagenda-kan, yang pertama adalah jalan santai santai bersama, dilanjutkan dengan acara potong tumpeng, yang pada saat itu telah diwakili oleh bapak maulidie alfiannor, dan pelepasan balon gas sebagai lambang tingginya harapan untuk Akademi Farmasi ISFI Banjarmasin kedepannya. Dalam event tersebut, panitia telah menyediakan Wish-Banner untuk mahasiswa dapat menyampaikan aspirasi, harapan dan keinginannya untuk AKFAR ISFI dimasa yang akan datang. Siangnya dilanjutkan dengan pertadingan volly antar mahasiswa.
Melanjutkan agenda berikunya pada hari sabtu tanggal 3 Desember 2016 yaitu lomba cerdas cermat farmasi dan FUTSAL CUP yang dilaksanakan di GOR Borneo HKSN, Kemudian minggu 4 Desember 2016 pertandingan Badminton CUP yang dilaksakan di GOR Cemara.
Dan agenda terakhir dilaksanakan pada minggu ketiga, Sabtu 10 Desember 2016 kegiatannya ialah final FUTSAL CUP di GOR Borneo HKSN dan Minggu 11 Desember lomba carnaval kostum dari barang bekas, lomba akustik, lomba stand up comedy.
[gallery ids="3142,3143,3139,3147,3232,3221"]
Berbagai acara telah dilewati, kini sampailah sudah pada acara yang dinanti nanti seluruh warga AKFAR ISFI Banjarmasin, yaitu malam puncak gebyar milad akfar yang ke-7. Seperti pada perayaan milad pada umumnya, akan ada acara pemtongan kue dan tumpeng. Acara ini akan di pandu oleh MC fenomenal di Banjarmasin yaitu dhebun banana, selain itu akan ada pementasan bakat muda-mudi AKFAR seperti dance, teater, paduan suara, hingga akustik.
Jauh-jauh hari sebelum acara gebyar malam puncak milad AKFAR ISFI Banjarmasin dilaksanakan, panitia penyelenggara telah mengadakan vote untuk beberapa kategori dalam ajang AKFAR AWARDS seperti dosen terbaik, dosen favorit, karyawan terbaik dan masih banyak lagi.
Ingin tahu lebih lanjut kemeriahan acaranya? Let’s come and join us to celebrate “Milad Akademi Farmasi ISFI Banjarmasin yang ke-7†di Gedung Balirung Taman Budaya, Kayu Tangi, Banjarmasin. Nantikan kejutan demi kejutan dimalam Gebyar Milad Akfar yang ke-7, Rabu 28 desember 2016 pukul 19.00 WITA.
Semoga di usia yang hampir satu windu ini, Akademi farmasi ISFI Banjarmasin dapat mewujudkan seluruh visinya. (Ais)
ÂÂ